Pelantikan Perangkat Desa Kalibenda
Ajibarang, Rabu (14/12) Camat Ajibarang, Eko Heru Surono, S.Sos., dalam sambutannya pada Pelantikan Perangkat Desa Kalibenda hari ini, Rabu, 14 Desember 2016 di Balai Desa Kalibenda yang dihadiri oleh Anggota Forkompika Kecamatan Ajibarang, Pemerintah Desa setempat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, para Ketua RW/RT di Desa Kalibenda, TP PKK Desa dan RW/RT, mengatakan bahwa Perangkat Desa yang baru saja dilantik diharapkan agar mengabdikan diri sepenuhnya kepada pemerintah, bangsa, negara dan masyarakat dengan melaksanakan tugas pokok dan fungsi masing-masing, membangun Desa dengan memanfaatkan Dana Desa secara maksimal antara lain untuk pembangunan fisik infra struktur Desa yang muaranya pada peningkatan ekonomi masyarakat. BUM Desa termasuk salah satu himbauan untuk diprioritaskan, karena merupakan salah satu butir amanat Undang-undang tentang Desa.
Hal lain yang disampaikan Camat Ajibarang adalah pembenahan administrasi pemerintah desa selaras dengan SOT Pemerintah Desa yang baru, serta pemberdayaan perempuan.
Selanjutnya Camat Ajibarang juga mengatakan bahwa Perangkat Desa adalah aparat yang langsung berhadapan dengan masyarakat, untuk itu diharapkan dapat mengabdi dan melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, tanpa membedakan latar belakang keluarga dan organisasi. Hendaknya pengabdian ini dilandasi dengan niat ibadah, tidak semata-mata melaksanakan pekerjaan, maka kelak di akhirat pun akan menuai pahala.